Halodoc Buka Drive Thru Tes Covid-19 di Bandung

Drive thru Covid-19 Halodoc di Jalan Pelajar Pejuang 45 No.28, Bandung. (Eneng Reni)
LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Peningkatan kasus positif Covid-19 yang masih dialami Kota Bandung menjadi perhatian berbagai pihak. Puncaknya, lebih dari 1.000 kasus positif aktif Covid-19 di Kota Bandung terjadi untuk pertama kalinya pada 16 Januari 2021.
Guna berkontribusi dalam membantu mengurangi transmisi virus Covid-19 di kota Bandung, platform penyedia akses layanan kesehatan, Halodoc, membuka fasilitas drive thru Tes Covid-19 pertama di Bandung pada 11 Januari 2021. Lokasi drive thru tersebut bertempat di Jalan Pelajar Pejuang 45 No.28, Kecamatan Lengkong, dan beroperasi sejak pukul 07.00 WIB hingga 17.30 WIB.
Chief Marketing Officer Halodoc, Dionisius Nathaniel menyampaikan, langkah Halodoc untuk menghadirkan fasilitas drive thru di Bandung merupakan bagian dari respons terhadap tingginya angka kasus positif Covid-19 di wilayah tersebut.
“Kami berharap dengan semakin banyaknya warga Bandung yang melakukan tes mandiri secara dini maka masyarakat dapat segera melakukan tindakan kuratif maupun preventif yang diperlukan, sehingga dapat turut menekan laju penyebaran Covid-19,” ujar Dion melalui keterangan resminya yang diterima Ayobandung.com, Kamis (21/1/2021).
Sama seperti fasilitas drive thru di lokasi lainnya, Dion menyebut, drive thru Halodoc di Bandung menawarkan berbagai jenis Tes Covid-19. Mulai dari Tes Cepat (Rapid) Antibodi, Tes Swab Antigen, hingga Tes PCR dengan harga beragam, mulai dari Rp100.000 hingga Rp1,3 juta.
Dion juga menyampaikan sebelum resmi membuka fasilitas drive thru, warga Bandung telah menunjukan animo yang tinggi terhadap layanan tes Covid-19. Terlihat dari jumlah pembuatan janji di fasilitas layanan kesehatan melalui Halodoc yang meningkat hingga 250% pada akhir Desember 2020 jika dibandingkan bulan sebelumnya.
ayo baca
“Selain itu, Jawa Barat merupakan salah satu daerah dengan konsentrasi pengguna Halodoc terbanyak. Karenanya untuk pembukaan perdana ini, Halodoc turut memberikan diskon spesial 10% atau maksimal Rp30.000 untuk warga Bandung yang ingin menikmati layanan ini hingga akhir Maret 2021,” kata Dion.
Berikut adalah cara mudah untuk mengakses layanan buat janji drive thru Tes Covid-19 di aplikasi Halodoc:
1. Buka aplikasi Halodoc
2. Pilih Tes Covid-19
3. Pilih tombol pencarian (ikon kaca pembesar)
4. Ketik Pelajar dan pilih Drive Thru Covid-19 Pelajar Pejuang 45
5. Pilih jenis tes yang diinginkan dan pilih buat janji
6. Pilih jadwal tes yang diinginkan
7. Ikuti langkah selanjutnya untuk memilih nama pasien dan juga mengunggah foto/dokumen kartu identitas diri
8. Masukan kode kupon BANDUNGDT (hanya untuk 1x pemakaian)
9. Pilih jenis pembayaran sesuai dengan preferensi, lalu pilih Lanjutkan Pembayaran
10. Selesaikan pembayaran menggunakan metode yang telah dipilih
11. Kunjungi fasilitas kesehatan sesuai dengan jadwal dan bentuk tes yang dipilih
12. Hasil akan dikirimkan ke aplikasi Halodoc masing-masing pengguna sesuai dengan waktu tunggu hasil produk yang dipilih
Dion mengatakan, di masa yang penuh ketidakpastian ini, pihaknya ingin dapat memberikan akses terhadap layanan kesehatan yang tidak hanya mudah, namun juga aman, dan terpercaya.
Oleh sebab itu, Dion menuturkan, saat ini warga Bandung dapat dengan mudah membuat janji melalui aplikasi Halodoc untuk kemudian mendapatkan pengalaman tes yang aman dan minim kontak. Pasalnya, lokasi tes berada di luar ruang dan dilakukan dari kendaraan masing-masing.
“Kami berharap dengan pembukaan fasilitas drive thru Tes Covid-19 Halodoc ini dapat membantu memudahkan masyarakat dan berkontribusi membantu pemerintah kota Bandung dalam melawan Covid-19,” tutup Dion.