6 Manfaat Jambu Biji untuk Kesehatan, Termasuk Kontrol Gula Darah

(Unsplash.com)
LENGKONG, AYOBANDUNG.COM – Jambu biji memiliki sejumlah manfaat khusus untuk kesehatan, salah satunya mengontrol gula darah sehingga tidak menjadikan seseorang diabetes.
Diabetes pun, baik itu tipe 1 maupun 2, dapat menyebabkan komplikasi penyakit yang menyebabkan penyakit jantung, stroke, hingga gagal ginjal kronis. Karena itu, untuk mencegahnya, Anda bisa mengonsumsi jambu biji.
Melansir dari Healthshots, berikut 6 manfaat jambu biji untuk kesehatan, antara lain:
1. Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Jambu biji dipenuhi vitamin C yang sangat penting untuk menjaga kekebalan tubuh dari infeksi dan patogen umum. Jambu biji mengandung vitamin C hampir dua kali lebih banyak daripada jeruk.
Studi yang dipublikasikan dalam Journal of Biological Regulators and Homeostatic Agents menemukan, jambu biji memiliki manfaat antimikroba yang dapat membunuh bakteri jahat dan virus dalam tubuh.
2. Anti-Kanker
Jambu biji kaya akan likopen, antioksidan kuat yang efektif menetralkan dan menurunkan sel kanker dalam tubuh. Penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Nutrition and Cancer menunjukkan, ekstrak jambu biji dapat mencegah pertumbuhan sel kanker.
ayo baca
3. Mencegah Diabetes
Jambu biji memiliki indeks glikemik rendah yang mencegah kenaikan kadar gula darah. Selain itu, kandungan serat yang tinggi juga bisa mengontrol kadar gula darah.
4. Menjaga Kesehatan Jantung
Kandungan natrium dan kalium yang tinggi dalam jambu biji mampu mengatur tekanan darah. Selain itu, buah ini mengandung kolesterol baik yang membantu pencegahan penyakit jantung.
5. Mengurangi Stres
Kandungan magnesium dalam buah jambu ternyata mampu membantu meredakan stres ringan dengan cara menenangkan dan mengendurkan otot Anda.
6. Membantu selama Kehamilan
Asam folat dan vitamin B9 yang ada dalam jambu biji membantu perkembangan sistem saraf bayi dan mencegah gangguan neurologis.
ayo baca
artikel terkait

5 Manfaat Kesehatan dari Membaca Buku

4 Manfaat Jalan Kaki Setelah Makan

5 Sayuran Rendah Gula bagi Penderita Diabetes

5 Manfaat Apel untuk Kesehatan

5 Jenis Teh untuk Penderita Diabetes

Gula Bikin Seseorang Cemas, Ini Faktanya

Bagaimana Jika Konsumsi Makanan yang Sama Setiap Hari?

5 Manfaat Almond yang Belum Diketahui Banyak Orang