Update Corona Kabupaten Bandung 17 September 2020, Jumlah Positif Aktif Tambah 15 Kasus Baru

Ilustrasi tenaga medis dalam penanganan pandemi Covid-19 (https://covid19.bandungkab.go.id/)
SOREANG, AYOBANDUNG.COM -- Per 17 September 2020 pagi, tercatat jumlah akumulatif kasus positif virus corona atau Covid-19 di Kabupaten Bandung sebanyak 635 kasus, atau bertambah 15 kasus baru dibandingkan jumlah yang tercatat sehari sebelumnya. Angka ini terdiri dari 136 kasus positif aktif, 488 kasus sembuh, serta 15 kasus meninggal.
Mengutip situs resmi https://covid19.bandungkab.go.id/, diketahui jumlah akumulatif suspek Covid-19 adalah 2.370 kasus. Dari jumlah itu, 55 sedang menjalani proses pengawasan. Juga diketahui jumlah akumulatif kontak erat sebanyak 2.206 kasus dan 136 kasus di antaranya masih ada dalam proses pemantauan.
Ada tiga kategori yang termasuk dalam kasus suspek, yakni orang dengan ISPA (infeksi saluran pernafasan akut) dan 14 hari terakhir berada di lokasi transmisi lokal, orang dengan ISPA dan ada kontak dengan kasus konfirmasi atau probable, serta orang dengan ISPA dan pneumonia berat yang butuh perawatan di rumah sakit dan tidak ada penyebab lain berdasarkan gambaran klinis yang meyakinkan.
Pemerintah Kabupaten mencantumkan juga informasi tentang beberapa rumah sakit yang menjadi rujukan bagi pasien dengan status pasien dalam pengawasan, yaitu Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS), Rumah Sakit Rotinsulu, Rumah Sakit Umum Daerah Al-Ihsan Baleendah, RSUD Majalaya, Rumah Sakit Dustira, Gedung Karantina Covid-19 Baleendah, serta RS Santosa Kopo.