Umuh Muchtar: Persib Kalah Akibat Wasit

Para pemian Persib Bandung melakukan protes kepada wasit saat melawan PS Tira-Persikabo dalam pertandingan Piala Presiden 2019, di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (2/3/2019). (Irfan-Al Faritsi/Ayobandung.com)
SOREANG, AYOBANDUNG.COM--Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar menyoroti kinerja wasit yang memimpin jalannya laga Persib kontra Tira Persikabo dalam laga perdana Piala Presiden 2019. Bukan mencari alasan atas kekalahan yang dialami timnya, Umuh justru menilai jika wasit Dwi Purba telah mengotori pertandingan yang berakhir dengan skor tipis 1-2 tersebut.
Pasalnya, Umuh menyebut, secara permainan kedua kesebelasan tampil berimbang. Bahkan menurutnya, Persib bisa dikatakan lebih baik dari lawannya tersebut.
AYO BACA : Persib Terpaksa Akui Keunggulan PS Tira Persikabo
"Secara permainan sebenarnya imbang tapi lebih bagus kita sebetulnya. Kalian lihat tadi, kita punya bukti dan kita punya data, dan kami akan protes. Bukan karena kalah protes, tidak, semua orang lihat, ini makin parah wasit. Mungkin (wasit) yang lama-lama ini punya dendam sama Persib. Cuma Persib yang teriak, dan di sini saya cerita," ungkap Umuh usai laga di stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (2/3/2019).
Umuh menegaskan, beruntung pihaknya masih bisa meredam emosi saat melihat kepemimpinan wasit asal Kudus tersebut. Pasalnya jika tidka ditedam kekacauan bisa terjadi.
AYO BACA : Keok Oleh PS Tira Persikabo, Radovic Salahkan Wasit
ayo baca
"Di kandang sendiri untung saya bisa meredam emosi saya dan bobotoh, kalau tempat lain mungkin kejadian (marah). Nanti kalau sampai kapanpun juga, saya sudah kelihatan wasit selalu berdiri di posisi yang salah, lalu saya bilang, 'kenapa itu dibiarkan?' Baru mereka ke sana," katanya.
Sosok yang karib disapa Wa Haji Umuh ini juga menilai jika wasit yang memimpin laga kali ini menjadi penyebab atas kekalahan skuat Maung Bandung dari tim besutan Rahmad Darmawan ini.
"Sudah kelihatan memang dari awal kita kalah sama wasit. Persib kalah sama wasit. Jadi wasit ini harus lebih hormat, ini Piala Presiden, ini piala terhormat," tegasnya.
Padahal, lanjut Umuh, di sebuah turnamen yang sekelas Piala Presiden ini l wasit seharusnya bisa memimpin dengan baik. Tapi faktanya, Umuh menyaku kecewa dengan gaya kepempimpinan wasit di lapangaj sore tadi.
"Anak-anak sudah main bagus, sesuai instruksi pelatih. saya bangga dengan anak-anak. Kalau mereka main jelek baru saya salahkan pemain dan pelatih, marah sama mereka. tapi tidak, ini mutlak kesalahan wasit. Handball liat berapa kali? dan ketika seharusnya kita dapat penalti kita malah tidak dapat penalti," kesal Umuh.
AYO BACA : Dipecundangi PS Tira Persikabo, Radovic Tetap Puji Pemain Persib Bandung
ayo baca
artikel terkait

4 Kontroversi Stafsus Milenial Presiden
_thumb.jpg?w=93&h=60)
Aksi Berujung Ricuh
_thumb.jpg?w=93&h=60)
Mahasiswa Unpad Gelar Aksi Damai di Bawaslu Jabar

5 Terdakwa Kasus Suap Proyek Meikarta Diperiksa

5 Kriteria Pemimpin yang Disukai Masyarakat

Bale Asih, Toko Perlengkapan Sekolah Gratis

4 Pemain Ini Resmi Didepak Persib Bandung

Infografis Vanessa Angel