Bukan KW, Ini Tas Hermes Made In Indonesia

Produk Quendoline
Bandung - Hermes, bagi penggila fesyen tentu produk asal Perancis ini menjadi idaman. Tapi dengan harga selangit terutama tas wanita, hanya yang berkantong tebal yang bisa membeli produk ini.
Namun anda tidak perlu khawatir bila ingin memiliki produk tas berkualitas. Serupa tapi tak sama produk tas asli Indonesia memiliki kualitas yang tidak jauh berbeda dengan tas termalah di dunia tersebut.
Quendoline, produk tas kulit asal Solo, Jawa Tengah kini tengah menjadi salah satu barang yang paling diminati dan dicari serta telah diekspor kebeberapa negara seperti Hongkong, Italia, Belgia dan Amerika Serikat.
Sang pemilik produk, Hartono mengatakan produk yang dihasilkan merupakan karya tangan para perajin tas kulit dari Solo, Tasikmalaya dan Banten dengan bahan dasar kulit ular phyton,yang didatangkan dari berbagai daerah di Indonesia.
"Kami ingin lebih menghidupkan para perajin, dan mengangkat karya mereka lebih berkualitas dan mampu bersaing dengan produk sekelas Hermes. Tidak mudah, tetapi bukan tidak mungkin," kata Hartono.
Meski awalnya sulit namun Hartono yang telah menjalankan bisnis ini selama 4 tahun terakhir memiliki keyakinan bahwa produknya bisa bersaing dengan produk fesyen sekaliber Hermes.
"Tidak mudah masuk pasar luar negeri, terutama Eropa. Akan tetapi, saya tidak pantang mundur," jelasnya.
"Kita harus bersaing, dalam hal kualitas maupun harga. Untuk kualitas, kami akan terus berupaya agar terus makin baik dengan harga yang kompetitif dan terjangkau. Intinya, kami ingin membuat produk dengan kualitas seperti Hermes namun harga Asia, terjangkau tidak saja untuk pasar Eropa, Amerika, tetapi juga Asia," tutur Hartono.
Untuk memiliki produk tas sekelas Hermes ini anda hanya perlu merogoh kocek mulai dari 1.200 hingga 4.500 dolar Hong Kong atau sekitar Rp 2 juta hingga Rp 8 juta.